Total Tayangan Halaman

Membuat File html Jadi Ruang Belajar Praktis Bagian 1

Belajar adalah suatu kegiatan yang sangat baik tetapi sangat berantakan sebab buku-buku harus berpindah-pindah tempat dan tidak teratur lagi sebab orang mengambilnya lalu membacanya dan akhirnya harus meletakkannya lagi untuk mengambil buku lain untuk memperoleh informasi lain yang terkait dengan bahan yang sedang dipelajari. Setelah belajar harus ada kegitan rapi-rapi yang mengikutinya.
Dengan adanya komputer, perkara itu dimudahkan karena semua bahan pelajaran sudah dapat disimpan di komputer, biasanya dalam bentuk file word, sedikit dalam bentuk file pdf dan dalam bentuk-bentuk file lainnya. Tetapi hal ini tidak sepenuhnya dapat membuat kita nyaman untuk belajar sebab resikonya adalah kita harus membuka dan menutup file yang kadang-kadang juga berada pada folder yang berlapis-lapis dan membingungkan.
Dalam rangka belajar menulis blog, saya bagikan sedikit pengalaman yang bisa menjawab persoalan itu; yaitu dengan membuat file dalam bentuk html yang diakses dengan program yang biasanya dipakai untuk mengakses internet, seperti: Internet Explorer, Mozilla firefox, Googlechrome atau sejenisnya.

Siapkan folder  di Hard disc Anda : Anggaplah D://Dokumen dengan nama: "Belajar HTML".
Sebaiknya file-file itu tidak disimpan di My Document yang disiapkan oleh windows sebab jika windoesnya rusak dan harus diinstal baru, maka file itu bisa ada kemungkinan menajadi rusak bersama windows. Jika disimpan di partisi yang lain, maka file ini akan tetap ada di komputer dan hanya berusaha untuk mencari progran yang bisa mengaksesnya, file tetap tersimpam.

Buka Notepad (Pada Windows 7: Start>>All Programs>>Accessories>>Notepad)
Ketik sebagai berikut:
<html>
<body>
<title>Belajar Membuat html</title>
<hr>
<h1>Pelajaran Pertama</h1>
<br>Paragraf pertama ini tidak panjang sebab baru pada tahap belajar</br>
<p>Paragrag kedua ini dibuat dengan berbagai alasan:
<ol><li>Alasan pertama adalah ..............
<li>Alasan kedua adalah.......
<li>Alasan yang ketiga didorong oleh beberapa hal:
<ul><li>Pertama
<li>kedua
<li>ketiga
<li>dan seterusnya</li></ul></ol>

Setelah itu save file anda ke folder yang sudah disiapkan dengan nama yang anda suka; untuk contoh kita pakai nama File Anda.html. Caranya adalah bahwa pada kotak dialog ganti format .txt yang disiapkan oleh komputer menjadi .html dan pada kotak dialog save as type: ganti Text Document (*.txt) menjadi All Files

 

Jika Anda membuka File Anda akan tampak sebagai berikut:


 Penjelasan:
  1. Setiap tag harus dibuka dan ditutup. Jika tidak ditutup akan berpengaruh ke bagian berikutnya
  2. <title> tag pembuka dan </title> tag penutup <br></br> <ol></ol> <li></li> <lu></lu>
  3. Penjelasan masing-masing tag:
  • title berfungsi untuk nama file yang akan diperlihatkan pada sudut kiri atas ketika file itu dibuka dengan program internet browser
  • hr untuk membuat garis horizontal
  • h untuk judul dibuat besar dan tebal; paling besar adalah h1 kemudian h2 dan seterusnya - kalau tidak salah sampai h6; saya pakai baru sampai h4
  • br ada baris baru; Antara judul dan baris pertama di atas terlihat sangat jauh sebab program komputer sudah memberi jarak antara judul dan baris sesudahnya tetapi kita pasang lagi br untuk belajar. Sesudah judul, baris dapat langsung dimulai tanpa tag
  • p paragraf atau garis baru
  • ol untuk membuat program penomoran dan li untuk menentukan bagian dari penomoran itu
  • ul untuk pemasangan bullet/tanda dan li untuk menentukan pemasangan bullet/tanda itu pada bagian akhir dari penomoran li ul dan ol harus ditutup.
Bagian pertama sampai di sini dulu, lihat selanjutnya post bagian 2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TORROMOKO IKO SO'ENG

TORROMOKO IKO SO'ENG Torromoko iko, So'eng, angku malemo aku lako tondokna tau; male tang sule-sule. Bua' dipatumba, So'eng,...