Total Tayangan Halaman

LEBIH BENAR DARI PADA AHLI

Kamis, 3 Agustus 2023
Renungan Pagi

Matius 5:20
Maka Aku berkata kepadamu: Jika hidup keagamaanmu tidak lebih benar dari pada hidup keagamaan ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, sesungguhnya kamu tidak akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga.

LEBIH BENAR DARI PADA AHLI

Perkara menjadi lebih benar yang dimaksudkan adalah hidup keagamaan, yaitu segala paham dan praktik yang berkaitan dengan kepercayaan kepada Tuhan,

Ahli taurat adalah mereka yang mengajarkan Taurat kepada umat sedangkan orang Farisi adalah mereka, kelompok yang mengkhususkan hidupnya untuk melakukan Taurat secara teliti.

Hidup keagamaan ahli-ahli Taurat dan orang Farisi bukanlah salah, sudah benar, hanya belum membawa mereka sampai ke Kerajaan Sorga. Hidup mereka lebih melihat aturan sebagai yang terutama tetapi hati mereka menjadi jauh dari Tuhan yang memberi aturan itu.

Ahli Taurat mengajarkan Taurat dan merasa lebih hebat dari mereka yang diajarnya. Hidup yang jauh dari apa yang diajarkannya sebab hal-hal detail tentang aturan menjadi pusat perhatian mereka dan hatinya tertutup untuk melihat kehidupan orang banyak; hidup keagamaan yang kaku oleh aturan adalah gaya hidup orang Farisi yang merasa lebih baik dari orang lain membuat mereka terpisah dari orang lain.

Hidup keagamaan yang lebih benar dari mereka adalah mencintai Tuhan terlebih dahulu sehingga mengerti, melakukan, dan mengajarkan Taurat secara bijaksana dan setiap saat yakin akan kehadiran Allah yang membawanya ke dalam Kerajaan Sorga.

Efesus 3:18-19
¹⁸ Aku berdoa, supaya kamu bersama-sama dengan segala orang kudus dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya kasih Kristus,
¹⁹ dan dapat mengenal kasih itu, sekalipun ia melampaui segala pengetahuan. Aku berdoa, supaya kamu dipenuhi di dalam seluruh kepenuhan Allah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENERUSKAN KEBAIKAN

Kamis, 14 Nopember 2024 Renungan Pagi Amsal 3:27 Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau ma...