Renungan Pagi
Lukas 16:15
Lalu Ia berkata kepada mereka: "Kamu membenarkan diri di hadapan orang, tetapi Allah mengetahui hatimu. Sebab apa yang dikagumi manusia, dibenci oleh Allah.
KEKAGUMAN DUNIA
Ada beberapa hal yang dikagumi oleh dunia, antara lain: uang, kesalehan, pengetahuan, kehormatan, jabatan.
Orang-orang Farisi yang disebut sebagai hamba uang (ayat sebelumnya: Yohanes 16:14) mencemooh Tuhan Yesus yang ajaranNya tidak berpusat pada mencari uang.
Kritik Tuhan Yesus kepada orang-orang Farisi bukan terutama pada kekaguman mereka kepada uang melainkan pada kesombongan rohani mereka, tindakan yang membenarkan diri mereka; mereka melakukan itu sebab semua kekaguman dunia ada pada mereka.
Pertanyaan yang timbul adalah: 'salahkah memiliki hal-hal yang dikagumi dunia itu'? Jawabannya ya dan tidak, tergantung pada keadaan hati orang yang memiliki hal-hal itu. Jika ia menjadi sombong karena hal-hal itu ada padanya sehingga selalu benar, maka ia dibenci Allah. Jika hal-hal yang dikagumi dunia itu diterima sebagai anugerah Allah dan membuatnya rendah hati, maka ia adalah hamba Allah yang diberkati.
Derajat hidup manusia di hadapan Allah bukan berdasarkan pada apa yang dimiliki (yang dikagumi oleh dunia itu) tetapi pada sikap hati yang baik dan penuh kerendahan terhadap setiap kasih Allah.
1 Tawarikh 29:12
Sebab kekayaan dan kemuliaan berasal dari pada-Mu dan Engkaulah yang berkuasa atas segala-galanya; dalam tangan-Mulah kekuatan dan kejayaan; dalam tangan-Mulah kuasa membesarkan dan mengokohkan segala-galanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar