Jumat, 14 Oktober 2022
Renungan Pagi
Mazmur 40:17
Aku ini miskin dan lemah, tetapi TUHAN memperhatikan aku. Engkaulah penolong dan penyelamatku, jangan berlambat, ya Allahku
MISKIN DAN LEMAH
Manusia dan keadaannya di hadapan Allah adalah makhluk yang lemah dan miskin, tidak mampu menambah sehasta saja pada jalan hidupnya.
Kesadaran iman seperti itu akan membangun kesadaran bahwa hidup tetap ada karena Tuhanlah yang mengaturnya; Tuhan memperhatikan hidup manusia setiap saat.
Setiap kesulitan yang dialami itu dilalui karena pertolongan Tuhan.
Bahaya yang terlampaui dalam hidup ini adalah penyelamatan Tuhan.
Meminta Tuhan untuk bergegas menolong adalah bentuk pengakuan iman akan kesabaran menjalani kehidupan yang sulit. Kekuatan utama orang yang miskin dan lemah adalah kesabarannya.
Pengkhotbah 7:8
Akhir suatu hal lebih baik dari pada awalnya. Panjang sabar lebih baik dari pada tinggi hati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar