Total Tayangan Halaman

PAKAIAN YANG KUDUS

Selasa, 10 Oktober 2023
Renungan Pagi

Keluaran 40:13
Kaukenakanlah pakaian yang kudus kepada Harun, kauurapi dan kaukuduskanlah dia supaya ia memegang jabatan imam bagi-Ku.

PAKAIAN YANG KUDUS

Pakaian yang dimaksudkan adalah pakaian jabatan imam yang dibuat secara khusus bagi Harun dan anak-anaknya untuk dikenakannya saat melakukan tugas keimaman di hadapan Tuhan.

Jabatan adalah tugas untuk pelayanan bagi kehidupan bersama (terutama pemerintahan) dan bukan kesempatan untuk memerintah semua orang secara semena-mena.

Pakaian jabatan adalah untuk mengingatkan tentang tugas itu sehingga mengerjakannya secara benar dan bertanggungjawab. 

Pakaian yang kudus bagi imam adalah bentuk penghargaan yang diberikan Tuhan kepada mereka yang sungguh-sungguh melakukan tugasnya dengan baik. Pejabat yang bertanggungjawab diberkati oleh Tuhan.

Pakaian kudus itu soal wibawa jabatan yang diberikan Tuhan; dibutuhkan kesungguhan menerima jabatan yang diberikan Tuhan tetapi yang terutama dalam melakukan tugas jabatan adalah kekudusan diri, kuduskanlah dia.

1 Tesalonika 5:23
Semoga Allah damai sejahtera menguduskan kamu seluruhnya dan semoga roh, jiwa dan tubuhmu terpelihara sempurna dengan tak bercacat pada kedatangan Yesus Kristus, Tuhan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MEMELIHARAKAN YANG DIPERCAYAKAN

Kamis, 23 Januari 2025 Renungan Pagi 2 Timotius 1:12 Itulah sebabnya aku menderita semuanya ini, tetapi aku tidak malu; karena aku tahu kepa...