Total Tayangan Halaman

TANAH YANG DIBERKATI

Minggu, 2 April 2023
Renungan Pagi

Ibrani 6:7
⁶ Sebab tanah yang menghisap air hujan yang sering turun ke atasnya, dan yang menghasilkan tumbuh-tumbuhan yang berguna bagi mereka yang mengerjakannya, menerima berkat dari Allah;
⁸ tetapi jikalau tanah itu menghasilkan semak duri dan rumput duri, tidaklah ia berguna dan sudah dekat pada kutuk, yang berakhir dengan pembakaran.

TANAH YANG DIBERKATI

Ada dua unsur yang penting, yaitu hujan dan bibit sehingga tanah diberkati. Secara ilmu pertanian kedua hal ini bisa diupayakan melalui intensifikasi pertanian. Setiap orang yang bekerja dengan ulet dan telaten akan mendapat berkat - ini adalah sebuah perkara yang selalu harus diaminkan.

Menyerap air yang banyak artinya bahwa tanah itu mempunyai unsur hara yang cukup bagi pertumbuhan tanaman yang baik sebab dengan air yang banyak, maka mineral-mineral alam yang ada terurai dengan baik dan meresap ke dalam tanah.

Dalam ayat ini, bukan soal yang bekerja yang diberi perhatian tetapi pada tanah yang telah dan sedang dikerjakan dan sering mendapat hujan, atau bahkan telah diairi dengan baik melalui kegiatan irigasi, tentang apa yang dihasilkan oleh tanah itu.

Menghasilkan tanaman yang berguna (tanpa bibit-?), misalnya jamur yang bisa diambil menjadi sayur, atau tumbuhan yang berguna sebagai obat, maka tanah itu diberkati.

Tanah yang telah menerima banyak air hujan tetapi tidak menghasilkan tanaman yang berguna, maka tanah itu adalah tanah yang tidak berguna. Jadilah tanah yang diberkati.

1 Korintus 15:58
Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENDERITAAN DEMI KEMULIAAN

Jumat, 15 November 2024 Renungan Pagi 2 Konritus 4:17 Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang...