Renungan Pagi
Mazmur 25:7
Dosa-dosaku pada waktu muda dan pelanggaran-pelanggaranku janganlah Kauingat, tetapi ingatlah kepadaku sesuai dengan kasih setia-Mu, oleh karena kebaikan-Mu, ya TUHAN.
DOA ORANG TUA
Doa dari seorang yang sudah berumur banyak; di atas setengah baya; bukan lagi pada pertengahan umur.
Mendengar doa ini, orang bisa salah menilai bahwa masa muda bisa menjadi kesempatan untuk berbuat dosa sebab pada masa tua orang bisa meminta pertobatan. Kelemahan pendapat seperti ini ialah bahwa manusia bisa tidak menjadi tua.
Dosa pada masa mudaku adalah kesadaran bahwa tidak ada manusia yang benar, semua manusia tidak luput dari dosa. Hanya saja jangan berkeras hati untuk mempertahankan hidup berdosa itu sebagai kebiasaan yang menjadi darah daging.
Meminta Tuhan mengingat artinya bahwa orang harus berusaha untuk diingat sebagai pribadi yang menyenangkan.
Kasih setia Tuhan itu besar; bagi mereka yang setia akan Allah, kasih itu menjadi nyata, tetapi bagi yang tidak setia akan Allah, kasih itu tetap ada tetapi tidak menjadi nyata dalam hidupnya.
-----
Mazmur 37:25-26
²⁵ Dahulu aku muda, sekarang telah menjadi tua, tetapi tidak pernah kulihat orang benar ditinggalkan, atau anak cucunya meminta-minta roti;
²⁶ tiap hari ia menaruh belas kasihan dan memberi pinjaman, dan anak cucunya menjadi berkat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar