Total Tayangan Halaman

AIR SEJUK BAGI JIWA

Jumat, 9 Agustus 2024
Renungan Pagi

Amsal 25:25
Seperti air sejuk bagi jiwa yang dahaga, demikianlah kabar baik dari negeri yang jauh. 

AIR SEJUK BAGI JIWA

Air adalah penopang kehidupan yang bersifat pokok setara dengan kebutuhan akan makanan; bahkan jika makanan ada tetapi tidak ada air untuk diminum itu berarti masalah besar masih meliputi kehidupan orang itu.

Air bisa menjadi makanan dalam arti bahwa dalam keadaan terdesak tanpa makanan, meminum air bisa menjadi pengganjal rasa lapar walau makanan tidak ada. Tentu saja bahwa air saja sudah cukup tetapi itu menempati tempat yang besar.

Keadaan dahaga disebabkan oleh banyaknya kegiatan yang dilakukan dan oleh cuaca yang panas.

Dahaga kehidupan disebabkan oleh beban seperti keterpisahan, permusuhan, tekanan yang terus-menerus. Kekasih yang terpisah, mereka yang disayangi yang tidak bersama-sama semuanya membuat rasa dahaga.

Mendengar kabar baik tentang mereka yang terpisah adalah obat rindu, air pelepas dahaga sebab itu hiburkanlah mereka yang jauh dengan hidupmu yang baik di mana pun kau berada.

Mazmur 119:45
Aku hendak hidup dalam kelegaan, sebab aku mencari titah-titah-Mu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENERUSKAN KEBAIKAN

Kamis, 14 Nopember 2024 Renungan Pagi Amsal 3:27 Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau ma...