Total Tayangan Halaman

ORANG BERKELEBIHAN

Senin, 13 Februari 2023
Renungan Pagi

Amsal 16:32
Orang yang sabar melebihi seorang pahlawan, orang yang menguasai dirinya, melebihi orang yang merebut kota.

ORANG BERKELEBIHAN

Pahlawan adalah mereka yang melakukan peperangan dengan tidak memperhitungkan dirinya sendiri tetapi mengutamakan tugasnya sebagai prajurit.

Pahlawan adalah mereka yang setia pada negaranya dan mencintainya dengan sepenuhnya, mereka yang bersemboyan ”Lebih baik mati berkalang tanah dari pada melihat tanah Ibu Pertiwi diinjak-injak.”

Pahlawan yang berperang dengan baik akan menjadi panglima yang kemudian ditugaskan untuk merebut kota, baik itu untuk merebut kembali kota diklaim musuh maupun kota yang direbut untuk perluasan wilayah.

Orang sabar itu lebih dari pahlawan sebab mereka dapat menyelesaikan persoalan tanpa melalui perang, bahkan mereka adalah orang yang mengupayakan supaya hidup terjadi tanpa 'perang'.

Orang yang rendah hati melebihi perebut kota sebab mereka merebut hati semua orang dan merebut kehidupan; orang sabar dan rendah hati itu memenangkan setiap perkara membawa jiwa bagi kemuliaan Tuhan.

Efesus 4:2
Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, dan sabar. Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENERUSKAN KEBAIKAN

Kamis, 14 Nopember 2024 Renungan Pagi Amsal 3:27 Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau ma...