Total Tayangan Halaman

MENJADI TUA BERSAMA TUHAN

Rabu, 1 Februari 2023
Renungan Pagi

Mazmur 71:9
Janganlah membuang aku pada masa tuaku, janganlah meninggalkan aku apabila kekuatanku habis. 

MENJADI TUA BERSAMA TUHAN 

Setiap hari berlalu yang diganti dengan hari yang baru, maka setiap hal menjadi lebih tua sehari dari sebelumnya.

Menjadi tua itu suatu hal yang pasti dengan kematian sebagai penentu batasnya; kalau kematian tidak segera datang, maka segala makhluk akan menjadi tua.

Manusia yang menjadi tua (setelah masa muda berlalu), akan menjadi masa yang diharapkan sebagai orang tua yang tetap didengarkan sebagai orang yang berpengaruh walau secara fisik daya selalu semakin menurun.

Pada masa tua, sering orang terbuang dari kehidupan sebab tidak ada yang mengasihinya, karena itu seringkali ayat ini terdengar seperti bisikan yang berkata berikanlah anak cucu yang penuh kasih, karuniakanlah sesama yang penuh perhatian.

Menjadi tua adalah masa depan yang segera akan tiba dan menjadi tua bersama Tuhan, yaitu hidup berbuat segala yang baik pada yang sesuai dengan kehendak Tuhan pada masa masih bertenaga akan membuat hari depan yang ditemani dan dipeliharakan oleh Tuhan. Bagaimana caranya itu terjadi? Bersiaplah saja dan jadilah tua bersama Tuhan.

Yesaya 46:4
Sampai masa tuamu Aku tetap Dia dan sampai masa putih rambutmu Aku menggendong kamu. Aku telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; Aku mau memikul kamu dan menyelamatkan kamu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENDERITAAN DEMI KEMULIAAN

Jumat, 15 November 2024 Renungan Pagi 2 Konritus 4:17 Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang...