Total Tayangan Halaman

HARTA BENDA DI RUMAH ORANG BENAR

Sabtu, 18 November 2023
Renungan Pagi

Amsal 15:6
Di rumah orang benar ada banyak harta benda, tetapi penghasilan orang fasik membawa kerusakan.

HARTA BENDA DI RUMAH ORANG BENAR

Banyak harta benda berarti bahwa semua hal pendukung untuk kelangsungan hidupnya tersedia.
Apa yang dibutuhkan, semua ada bagi orang benar.

Pertanyaannya adalah bagaimana itu bisa ada. Tentu saja dari usaha yang dilakukannya -- penghasilan adalah pekerjaan yang dilakukan baik itu sebagai petani, pegawai, karyawan atau apa pun pekerjaannya semuanya adalah berkat Tuhan untuk mendatangkan hasil bagi orang benar.

Harta benda di rumah orang benar itu bersifat memperbaiki, menambah kasih, menambah damai sejahtera; semakin banyak hartanya semakin besar sukacitanya.

Harta pertama yang dimiliki orang benar adalah rumah, bukan hanya bagi dirinya sendiri bahkan hidupnya menjadi rumah bagi orang lain. Hidupnya mendatangkan sukacita. Dia sendiri -- hidupnya -- adalah harta bagi setiap orang terutama bagi sesamanya orang benar.

Hidup dan hal yang sama yang ada pada orang fasik menjadi sumber kecelakaan dan kerusakan. Hidupnya tidak menyenangkan -- tidak menjadi berkat.

Yesaya 26:12
Ya TUHAN, Engkau akan menyediakan damai sejahtera bagi kami, sebab segala sesuatu yang kami kerjakan, Engkaulah yang melakukannya bagi kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENERUSKAN KEBAIKAN

Kamis, 14 Nopember 2024 Renungan Pagi Amsal 3:27 Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau ma...