Total Tayangan Halaman

MENGHUKUM DIRI SENDIRI

Rabu, 29 November 2023
Renungan Pagi

Titus 3:10-11
¹⁰ Seorang bidat yang sudah satu dua kali kaunasihati, hendaklah engkau jauhi.
¹¹ Engkau tahu bahwa orang yang semacam itu benar-benar sesat dan dengan dosanya menghukum dirinya sendiri. 

MENGHUKUM DIRI SENDIRI

Bidat adalah mereka yang mengajarkan sesuatu yang keliru dan disebutnya sebagai kebenaran. Orang yang menyebabkan kegusaran, kekacauan, dan masalah bagi dirinya sendiri.

Bidat yang telah ditegur satu dua kali tetapi tetap melakukan kesalahannya itu untuk dijauhi oleh Titus dalam pelayanan yang dilakukannya. Tidak usah memberi perhatian pada mereka yang tidak mau mengikuti kebenaran.

Kebenaran mencari jalannya sendiri dan orang benar akan selalu menemukan kebenaran itu di dalam rahmat dan anugerah Tuhan. Berdoalah senantiasa agar setiap kita dan setiap orang dapat dengan sukacita mengikuti ajaran yang benar.

Bidat itu menghukum dirinya sendiri berarti bahwa damai sejahtera menjauh dari padanya. Ia selalu ribut dengan sesamanya, hidupnya selalu dirongrong oleh berbagai persoalan, dan ia tidak tenang pada dirinya sendiri.

Menghukum diri sendiri yang benar adalah orang yang karena kesalahan yang dilakukannya belajar untuk mengambil tindakan yang mengarahkannya pada kedisiplinan rohani. Orang benar itu selalu bersedia mendisiplinkan dirinya sendiri, yaitu belajar selalu taat pada kehendak Allah walau hatinya tidak terlalu setuju sampai akhirnya dia akan menyadari bahwa jalan kebenaran itu menuju ke damai sejahtera.

Amsal 6:23
Karena perintah itu pelita, dan ajaran itu cahaya, dan teguran yang mendidik itu jalan kehidupan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENERUSKAN KEBAIKAN

Kamis, 14 Nopember 2024 Renungan Pagi Amsal 3:27 Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau ma...