Total Tayangan Halaman

TABIAT TUHAN

Senin, 19 Desember 2022
Renungan Pagi

Mazmur 103:8
TUHAN adalah penyayang dan pengasih, panjang sabar dan berlimpah kasih setia. 

TABIAT TUHAN

Tabiat adalah keadaan dasar pribadi yang terdiri atas perilaku (tindakan) dan budi pekerti. Perilaku itu yang kelihatan sedangkan budi pekerti itu adalah pendorongnya.

TUHAN adalah penyayang dan pengasih, itu tabiat yang pertama; yang kedua adalah panjang sabar dan berlimpah kasih setia. Tabiat TUHAN ini menjadi cermin bagi kehidupan manusia.

Allah itu penuh sayang dan karena itu pengasih, yaitu memberi segala hal yang baik bagi manusia, bahkan bagi seluruh makhluk.  Diperbandingkan dengan tabiat manusia, maka kasih manusia bukan karena sayangnya tetapi karena kepentingannya; kasih yang tidak tulus.

Panjang sabar dan berlimpah kasih setia menandakan bahwa manusia itu mempunyai tabiat yang menjengkelkan, melanggar kesabaran Tuhan. Walau demikian, Tuhan yang panjang sabar itu tetap mengasihi umat dengan memberinya segala yang diperlukannya dalan hidup ini. Ada pengharapan yang terkandung di dalamnya supaya manusia itu berada dalam hubungan yang benar dengan Tuhan.

Manusia itu dikasihi oleh Tuhan tetapi berusahalah untuk mendapat kasih Tuhan bukan karena kasih setianya tetapi dalam kasih sayang-Nya karena kamu adalah sahabat.

Ratapan 3:22-23
²² Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habisnya rahmat-Nya, 
²³ selalu baru tiap pagi; besar kesetiaan-Mu!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENERUSKAN KEBAIKAN

Kamis, 14 Nopember 2024 Renungan Pagi Amsal 3:27 Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau ma...