Total Tayangan Halaman

TETANGGA DEKAT

Selasa, 14 Mei 2024
Renungan Pagi 

Amsal 27:10
Jangan kautinggalkan temanmu dan teman ayahmu. Jangan datang di rumah saudaramu pada waktu engkau malang. Lebih baik tetangga yang dekat dari pada saudara yang jauh. 

TETANGGA DEKAT

Tetangga artinya rumah atau tempat tinggal atau tempat lainnya yang berdekatan. Kalau orang bertetangga rumah bertetangga tempat kerja juga, maka mereka punya waktu untuk sering berinteraksi.

Tetapi tetangga yang paling dekat adalah mereka yang dekat di hati. Teman yang tidak akan dilupakan itu adalah tetangga yang dekat itu.

Teman ayahmu dan temanmu sendiri untuk tidak dilupakan adalah panggilan untuk baik kepada siapa saja. Jangan melupakan teman adalah panggilan untuk peduli kepada sesama.

Tidak datang kepada saudara dalam kesusahan adalah panggilan ganda untuk: pertama, berusaha mandiri dalam hidup ini; sehingga terpenuhi panggilan lainnya, yaitu yang kedua, tidak menjadi beban bagi saudara - tidak membebani saudara. Tetapi kepedulian sebagai saudara kepada saudara itu adalah panggilan terbesar dalam hidup ini. Saudaralah yang datang kepada saudaranya yang berkesusahan.

Saudara adalah orang yang secara batin (psikis) seharusnya menjadi yang paling dekat meski mereka jauh dari pada tetangga yang rumahnya dekat. Jauh dan dekat dalam kehidupan ini terhadap seseorang tidak diukur berdasarkan jarak geografis tetapi jarak hati; semakin dekat di hati semakin baik.

1 Petrus 2:15
Sebab inilah kehendak Allah, yaitu supaya dengan berbuat baik kamu membungkamkan kepicikan orang-orang yang bodoh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TORROMOKO IKO SO'ENG

TORROMOKO IKO SO'ENG Torromoko iko, So'eng, angku malemo aku lako tondokna tau; male tang sule-sule. Bua' dipatumba, So'eng,...