Yesaya 46:4
Sampai masa tuamu Aku tetap Dia dan sampai masa putih rambutmu Aku menggendong kamu. Aku telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; Aku mau memikul kamu dan menyelamatkan kamu.
USIAKU TETAP INDAH
Masa tua adalah sebuah masa yang biasa disebut orang sebagai 'usia indah'. Istilah ini adalah sebagai bentuk syukur atas umur panjang yang dikaruniakan Tuhan kepada seseorang.
Apakah mereka yang masih anak-anak dan remaja serta pemuda hidupnya tidak indah? Bukan demikian maksudnya, hidup mereka juga indah menurut ukuran mereka sendiri tetapi bahwa orang yang sudah lama hidup itu bisa melihat segalanya dari semua hal.
Ada sukacita yang dialami oleh orang yang sudah lanjut usia bahwa kita telah ditolong oleh Tuhan sehingga tetap ada sampai saat ini; banyak pengalaman untuk diceritakan, banyak hal untuk dibagikan, banyak referensi untuk disampaikan; kebahagiaan orang yang sudah lanjut usia adalah ketika dia menjadi pribadi yang memberi banyak kisah indah bagi anak dan cucu.
Pada sisi sebaliknya, masa usia lanjut adalah masa semakin merosotnya kemampuan dalam berbagai hal, mulai dari melemahnya daya ingat, daya ketahanan tubuh yang semakin rapuh, tenaga yang merosot, dan berbagai sindrom masa tua yang bisa disebutkan.
Tetapi bagi orang percaya mari kita tetap bersemangat sebab janji Allah nyata bagi kita di dalam panggilanNya bagi kita di dalam Mazmur 92:14-15:
¹⁵ Pada masa tua pun mereka masih berbuah, menjadi gemuk dan segar,
¹⁶ untuk memberitakan, bahwa TUHAN itu benar, bahwa Ia gunung batuku dan tidak ada kecurangan pada-Nya.
Karena itu mari dengan segala keadaan kita tetap memberi buah dan itu akan menjadi sukacita, berusaha melakukan yang terbaik selagi masih bisa adalah keindahan hidup pada masa menjelang senja dan masa senja bagi setiap orang.
Hal terakhir, apa pun yang terjadi pada masa ini dan masa selanjutnya, marilah kita tetap berpegang pada janji Allah bahwa kita tetap digendongNya dalam hidup ini. Itulah keindahan masa lanjut usia bahwa kita sudah perlahan beranjak dari membawa kehidupan dan semakin menikmati rasanya digendong oleh Tuhan.
Tuhan Yesus memberkati.
Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar