29 April 2025

DENGAN MAKSUD MERENDAHKAN HATIMU

Selasa, 29 April 2025
Renungan Pagi

Ulangan 8:2
Ingatlah kepada seluruh perjalanan yang kaulakukan atas kehendak TUHAN, Allahmu, di padang gurun selama empat puluh tahun ini dengan maksud merendahkan hatimu dan mencobai engkau untuk mengetahui apa yang ada dalam hatimu, yakni, apakah engkau berpegang pada perintah-Nya atau tidak.

DENGAN MAKSUD MERENDAHKAN HATIMU

Perjalanan yang dilakukan oleh orang Israel, yaitu perjalanan meninggalkan tempat perbudakan di Mesir menuju ke tanah perjanjian yang berlimpah-limpah susu dan madunya. Perjalanan itu adalah perjalanan yang disebut sebagai perjalanan atas kehendak TUHAN.

Perjalanan hidup manusia di dunia ini adalah perjalanan hidup yang adalah kehendak Tuhan. Tidak ada seorang pun dengan tempat, keluarga yang menjadi tempatnya atau keadaan lahirnya adalah pilihannya sendiri melainkan ada karena kehendak TUHAN.

Maksud perjalanan hidup ini adalah untuk TUHAN mengetahui hati umatNya. Perjalanan di padang gurun selama empat puluh tahun adalah perjalanan yang berat sebab merupakan pengembaraan yang seakan tanpa tujuan; banyak kesulitan dalam bentuk kekurangan kebutuhan dasar, yakni makam dan minum; juga ada peperangan.

Tuhan merendahkan hati orang Israel dengan membawanya ke keadaan yang sulit untuk mengetahui tentang apakah mereka dalam keadaan itu mereka belajar mengandalkan TUHAN atau sebaliknya apakah menjadi sombong dengan mengandalkan apa yang ada pada dirinya atau menjadi orang yang mempersalahkan Tuhan dengan segala yang terjadi dalam kehidupan ini.

Kualitas terakhir yang diupayakan untuk dicapai oleh manusia adalah berpegang pada perintah Tuhan dalam segala situasi, baik susah maupun senang. Berpegang pada perintah Tuhan bukan hanya secara kasat mata tetapi terutama sebagai dorongan dari hati yang setia kepada Tuhan.

Mazmur 103:17-18
Tetapi kasih setia TUHAN dari selama-lamanya sampai selama-lamanya atas orang-orang yang takut akan Dia, dan keadilan-Nya bagi anak cucu, bagi orang-orang yang berpegang pada perjanjian-Nya dan yang ingat untuk melakukan titah-Nya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

35 Dilihat